Taufik OH Dilantik Lagi sebagai Pj Sekda Riau

Taufik OH Dilantik Lagi sebagai Pj Sekda Riau
Gubernur Riau, (Gubri) Abdul Wahid melantik Taufik OH sebagai Pj Sekdaprov Riau di Gedung Daerah Balai Serindit, Kota Pekanbaru, pada Senin (10/3/2025).

VLOOD.ID - Taufik OH kembali dilantik sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau oleh Gubernur Riau, Abdul Wahid. Pelantikan berlangsung di Balai Serindit, Komplek Kediaman Gubernur Riau, Kota Pekanbaru, pada Senin (10/3/2025).

Acara pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) dan pengambilan sumpah jabatan oleh Pj Sekdaprov Riau, Taufik OH.

Pelantikan ini didasarkan pada Surat Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 100.2.1.3/1552/SC tertanggal 4 Maret 2025, yang berisi persetujuan pengangkatan Pj Sekretaris Daerah Provinsi Riau.

Perpanjangan Jabatan Sesuai Regulasi

Sebagai informasi, masa jabatan Pj Sekdaprov hanya berlaku maksimal tiga bulan.

Sebelumnya, Taufik OH pertama kali dilantik sebagai Pj Sekdaprov Riau oleh Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi, pada 10 November 2024.

Karena masa jabatan tersebut telah berakhir pada Januari 2025, perpanjangan kembali dilakukan untuk tiga bulan ke depan sesuai aturan yang berlaku.

Dalam sambutannya, Gubernur Riau, Abdul Wahid, menegaskan bahwa jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.

Halaman

#Gubernur Riau

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index