Konektivitas dan Fitur Tambahan
Sebagai HP yang mendukung jaringan 5G, Oppo A3x 5G menawarkan konektivitas super cepat. Perangkat ini juga memiliki dukungan Bluetooth 5.3, Wi-Fi dual-band, serta port USB Type-C 2.0 yang mendukung USB On-The-Go. Fitur sensor sidik jari terletak di samping, memberikan keamanan tambahan bagi pengguna.
Baterai Tahan Lama dan Teknologi Pengisian Cepat
Ditenagai oleh baterai Li-Polimer berkapasitas 5100 mAh, Oppo A3x 5G mampu bertahan seharian dalam penggunaan normal.
Pengisian daya semakin praktis dengan dukungan USB Power Delivery 3.0 dan teknologi VOOC, yang memungkinkan pengisian cepat dan efisien.
Kesimpulan
Oppo A3x 5G merupakan pilihan yang menarik bagi pengguna yang mencari HP 5G dengan harga terjangkau namun tetap memiliki performa handal.
Dengan layar berkualitas, performa optimal, kamera yang mumpuni, serta baterai tahan lama, perangkat ini cocok untuk berbagai kebutuhan, mulai dari produktivitas hingga hiburan.