VLOOD.ID - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menyalurkan bantuan kepada keluarga korban musibah kebakaran yang terjadi di Desa Simpang Kateman Kecamatan Pelangiran.
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Baznas terhadap warga yang terdampak musibah, sekaligus wujud penyaluran zakat agar tepat sasaran.
Dalam peristiwa kebakaran tersebut, seorang warga bernama Minah (56) dinyatakan meninggal dunia.
Korban tidak sempat menyelamatkan diri karena saat kejadian berada seorang diri di dalam rumah. Selain itu, korban diketahui mengalami kelumpuhan akibat usia yang telah uzur.
Kebakaran terjadi pada Rabu malam, 28 Januari 2026, sekitar pukul 19.45 WIB, dan menghanguskan rumah korban.
Peristiwa ini menimbulkan duka mendalam bagi keluarga serta masyarakat setempat.
Ketua Baznas Kabupaten Inhil, Idrus, menyampaikan bahwa bantuan disalurkan melalui Camat Pelangiran Bustamin dan didampingi Kepala Desa Simpang Kateman Sonito agar dapat diterima langsung oleh keluarga korban.
“Alhamdulillah, kami dari Baznas Kabupaten Inhil dapat memberikan bantuan kepada keluarga korban musibah kebakaran. Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat dan dapat meringankan beban keluarga, meskipun nilainya tidak seberapa,” ujar Idrus, Jumat (30/1/2026).
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Camat Pelangiran dan Kepala Desa yang telah membantu proses penyaluran zakat sehingga bantuan dapat disampaikan dengan cepat dan tepat sasaran.
Idrus menegaskan, Baznas Kabupaten Indragiri Hilir akan terus berupaya hadir di tengah masyarakat, terutama saat terjadi musibah, sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan amanah dari para muzakki.
Untuk diketahui, bantuan dari Baznas Indragiri Hilir ini sebesar Rp10 juta.