Profil Irjen Pol Dr. Herry Heryawan
Irjen Herry merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1996. Pria kelahiran Ambon, 23 Februari 1972 ini, menyelesaikan pendidikan dasar hingga menengah di Ambon, sebelum akhirnya masuk Akademi Kepolisian di Semarang dan lulus dalam waktu 3,5 tahun.
Kariernya di Kepolisian dimulai dari berbagai posisi strategis, terutama di bidang reserse dan narkotika.
Ia pernah lama bertugas di Polda Kepulauan Riau sejak 1999, dengan berbagai jabatan seperti Kanit, Wakasat Reskrim Polres Kepri Timur, hingga Kasatreskrim Polresta Tanjung Pinang.
Irjen Herry juga memiliki rekam jejak sebagai Dirsidik Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri, Kasatreskrim Polrabes Barelang, Wakapolres Tanjung Pinang, Kasat I Ditresnarkoba Polda Kepri, hingga Kapolresta Depok pada 2016.
Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Dirresnarkoba Polda Metro Jaya (2019) dan Analis Kebijakan Madya Bidang Penindakan Densus 88 Antiteror Polri.
Dengan pengalaman yang luas di berbagai bidang, Irjen Herry diharapkan dapat melanjutkan kepemimpinan Irjen Iqbal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Riau.