Pengungsi Rohingya di Pekanbaru Bertambah, IOM Tetap Menanggung Biaya Hidup

Pengungsi Rohingya di Pekanbaru Bertambah, IOM Tetap Menanggung Biaya Hidup
Pengungsi Rohingya di Pekanbaru

VLOOD.ID - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru memastikan bahwa kebutuhan para pengungsi Rohingya yang berada di Pekanbaru masih ditanggung oleh International Organization for Migration (IOM), meskipun jumlah mereka mengalami peningkatan.

Hal ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, yang menegaskan bahwa kabar mengenai penghentian bantuan untuk pengungsi Rohingya tidak benar.

"Kita tentu tidak boleh mengabaikan mereka, karena ini menyangkut kemanusiaan. Jadi, kami ingin memastikan bahwa isu terkait putusnya pembiayaan dari IOM itu tidak benar. Alhamdulillah, setelah kami perjuangkan, mereka masih tetap ditanggung oleh IOM," ujar Agung, Selasa (11/3/2025).

Lebih lanjut, Agung menyebutkan bahwa jumlah pengungsi Rohingya di Pekanbaru mengalami peningkatan. 

Oleh karena itu, ia berharap agar IOM dapat menyesuaikan anggaran untuk mencukupi kebutuhan pengungsi sehingga tidak menimbulkan dampak sosial di masyarakat.

"Tadi jumlah pengungsi bertambah, dan kami berharap dengan kondisi ini anggarannya juga bisa ditambah sehingga keberadaan mereka tidak mengganggu masyarakat sekitar," jelasnya.

Halaman

#Agung Nugroho

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index