Usai Lebaran, Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Evaluasi Pejabat Pemko

Usai Lebaran, Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Evaluasi Pejabat Pemko
Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho

VLOOD.ID - Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru usai Lebaran Idulfitri 1446 H/2025 M. Evaluasi ini mencakup kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), camat, hingga lurah.

Agung telah meminta Pj Sekretaris Daerah (Sekda) dan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) untuk menyusun laporan evaluasi terhadap kinerja para pejabat.

"Saya juga meminta Pak Sekda dan Kepala BKPSDM untuk segera membuat evaluasi terkini untuk diusulkan ke saya," ujar Agung Nugroho, Ahad (9/3/2025).

Evaluasi Kinerja untuk Semangat Baru Pemko Pekanbaru

Agung menegaskan bahwa evaluasi ini juga akan menyasar camat dan lurah, guna memastikan pemerintahan di tingkat bawah lebih efektif dalam melayani masyarakat.

"Saya ingin tentu camat dan lurah segera dievaluasi juga, supaya nanti ada semangat yang baru," katanya.

Menurutnya, evaluasi akan dilakukan setelah bulan Ramadan. Ia ingin melihat langsung kinerja para pegawai Pemko Pekanbaru sebelum mengambil keputusan.

Halaman

#Agung Nugroho

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index