Banjir Pangkalan Kerinci! Ratusan KK Terdampak, Posko Bencana Aktif 24 Jam

Kamis, 23 Januari 2025 | 18:35:14 WIB

VLOOD.ID - Banjir yang melanda Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, telah berdampak pada ratusan kepala keluarga (KK) di beberapa wilayah.

Hujan deras yang mengguyur selama beberapa hari terakhir menjadi penyebab utama banjir yang merendam rumah warga dan sejumlah ruas jalan.

Posko Bencana dan Bantuan Sembako

Kapolsek Pangkalan Kerinci, AKP Tatit Rizkyan, bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mendirikan Posko Bencana di Jalan Koridor RAPP, KM 8, Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat. Posko ini menjadi pusat penyaluran bantuan kepada warga terdampak.

“Kami telah menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga terdampak, seperti Indomie, sarden, minyak goreng, beras, susu, dan telur. Bantuan tersebut diterima langsung oleh Ketua RT 05 RW 06, Kelurahan Kerinci Barat,” ujar Tatit, Kamis (23/1).

Berdasarkan data yang dihimpun, wilayah yang paling parah terdampak banjir adalah Desa Kuala Terusan dengan 155 KK terdampak. Meskipun demikian, tidak ada pengungsi dari desa ini karena sebagian besar rumah warga merupakan rumah panggung.

Di Kelurahan Kerinci Kota, banjir merendam wilayah Dusun Kualo dan Jalan Sutan Syarif Qasim. Sebanyak 66 KK di Dusun Kualo dan 16 KK di Jalan Sutan Syarif Qasim terdampak. Dari jumlah tersebut, masing-masing 7 KK dan 8 KK mengungsi ke rumah kerabat.

Selain itu, banjir juga menggenangi Jalan Lintas Timur (Jalintim) KM 74 dan KM 77-78 dengan ketinggian air mencapai 15-30 cm. Namun, tidak ada laporan mengenai adanya pengungsi di sepanjang jalur tersebut.

Halaman :

Tags

Terkini