Selain berolahraga, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara warga dan kader NasDem di Inhil.

Edy menambahkan, pihaknya ingin menghadirkan suasana kebersamaan yang positif sekaligus mengajak masyarakat untuk hidup sehat.
“Kami ingin kegiatan ini menjadi wadah kebersamaan dan semangat perubahan untuk masyarakat Tembilahan,” ujarnya.
Acara diperkirakan akan diikuti ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari ibu-ibu, komunitas olahraga, hingga masyarakat umum.