Debit Banjir Menurun di Jalintim Kilometer 83, Polisi Ingatkan Pengendara Agar Tidak Memaksa Melintas

Rabu, 29 Januari 2025 | 13:35:31 WIB

VLOOD.ID - Debit air yang merendam Jalan Lintas Timur (Jalintim) Kilometer 83, Desa Kemang, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau mengalami penurunan 10 sentimeter, Rabu (29/1/2025). Saat ini, ketinggian air mencapai 40 cm di titik terdalam, turun dari 50 cm pada hari sebelumnya.

Tim gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, BPBD, Dinas Perhubungan, dan instansi terkait lainnya terus melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di lokasi banjir.

"Alhamdulillah, hari ini debit air turun 10 sentimeter. Tinggi banjir di Jalintim Kilometer 83 sekitar 40 cm, berdasarkan pengukuran pagi ini," ujar Kasat Lantas Polres Pelalawan, AKP Enggarani Laufria, SIK, Rabu (29/1/2025) dikutip dari riaurekini.com.

Meskipun terjadi penurunan ketinggian air, petugas masih menerapkan sistem buka tutup arus kendaraan dengan interval 30 menit hingga 1 jam.

Saat kendaraan dari Pangkalan Kerinci menuju Pangkalan Kuras diberi akses melintas, arus kendaraan dari arah sebaliknya dihentikan sementara untuk menghindari kemacetan dan memperlancar pergerakan kendaraan yang menerobos banjir.

Halaman :

Tags

Terkini